Biodata, Profil dan Karier Irfan Jaya secara Lengkap

Indonesia memang sering memiliki winger berkualitas, ciri khas winger Indonesia adalah tubuhnya yang mungil dan memiliki kecepatan dalam mendribble bola. Sebelumnya ada andik vermansyah dan febri hariyadi yang merupakan winger terbaik di indonesia.

Satu lagi winger asal berbakat asal indonesia kembali bermunculan, pemain ini bernama irfan jaya. Irfan Jaya adalah pemain kelahiran kota bantaeng yang berada di provinsi Sulawesi Selatan.

Saat ini, irfan jaya menjadi winger andalan tim berjuluk bajul ijo sejak berakhirnya sanksi dari PSSI. Pada musim perdananya, irfan jaya sudah berhasil membawa persebaya berjaya di ajang kompetisi liga 2 dengan raihan gelar juara yang memastikan persebaya berlaga di kompetisi kelas wahid tanah air.
biodata lengkap irfan jaya
biodata lengkap irfan jaya
Lihat Juga:
Biodata Profil & Karir Rendy Juliansyah Lengkap
Tak hanya meraih gelar juara bersama tim, irfan jaya juga meraih gelar pribadi sebagai pemain terbaik liga 2 pada tahun 2017. Tentu pemberian gelar ini berkat performa impresif serta peran besar winger dengan tinggi badan 160 cm ini dalam tiap kemenangan yang diraih tim yang juga memiliki julukan green force ini.

Sebelum membela persebaya, irfan jaya mengawali karier dari tingkat junior. Klub junior yang pertamakali diperkuat irfan jaya adalah SSB buttta roa raya yang terletak tidak jauh dari kota kelahirannya.
profil winger indonesia irfan jaya
profil winger indonesia irfan jaya
Selanjutnya karier irfan jaya berlanjut dengan membela PSM makassar U-21 yang beralaga di liga 1 U-21. Setelah membela kedua klub junior tersebut irfan jaya melanjutkan karier seniornya dengan menandatangani kontrak dengan durasi 4 tahun bersama persebaya sejak tahun 2017.

Saat ini kontrak irfan jaya sebagai pemain persebaya masih menyisakan durasi yang sangat lama. Masih banyak lagi kontribusi baik berupa gol maupun asis yang masih bisa irfan jaya berikan kepada klub berjuluk bajul ijo tersebut.

Untuk lebih lengkapnya lagi mengenai profil, perjalanan karier, prestasi dan akun media sosial irfan jaya, sobat bisa menyimaknya pada ulasan biodata irfan jaya pemain persebaya berikut ini.
profil irfan jaya persebaya
profil irfan jaya persebaya

Profil Irfan Jaya

  1. Nama lengkap: Irfan Jaya
  2. Tanggal lahir: 1 Mei 1996
  3. Usia: 22 tahun
  4. Tempat lahir: Bantaeng, sulawesi selatan, Indonesia
  5. Tinggi badan: 160 cm
  6. Posisi bermain: Winger
  7. Kewarganegaraan: Indonesia


Perjalanan Karier Junior

  • SSB Butta Toa Raya
  • PSM Makassar U-21


Perjalanan Karier Senior

  • Persebaya Surabaya


Perjalanan Karier Internasional

  • 2018: Indonesia U21

Baca Juga:
Pengertian Offside dan Cara Menentukan Posisi Pemain Dikatakan Offside

Prestasi

  • Juara Liga 2: 2017 bersama Persebaya
  • Best Player of Liga 2: 2017


Media Sosial

  • Instagram: irfanjaya41


Nah itulah biodata irfan jaya pemain persebaya asal sulawesi selatan yang kini membela Tim Nasional Indonesia U-23 diajang asian games 2018. Sudah kenal kan? Akhirkata kami ucapkan terimakasih sudah membaca artikel ini, sempatkan share supaya netizen lainnya juga bisa mengenal irfan jaya ini.

Berlangganan Gratis via E-mail

0 Response to "Biodata, Profil dan Karier Irfan Jaya secara Lengkap"

Post a Comment

Tidak menerima Komentar 'Nice Post', 'Kunbal', 'Link Aktif' dan Komentar yang Tidak Relevan Lainnya.