Biodata, Biografi dan Karier Manahati Lestusen
Manahati Lestusen adalah pemain sepakbola muda yang kini menjadi andalan di lini belakang tim nasional sepakbola Indonesia. Namanya sudah tidak asing lagi bagi pecinta sepakbola Indonesia karena sudah cukup lama menjadi langganan skuad merah putih.
Manahati Lestusen lahir di kecamatan lambong, kota Ambon, dia lahir pada tanggal 17 Desember 1993. Pemain yang kini berusia 25 tahun ini bermain sebagai bek dan gelandang bertahan dengan kaki kanan sebagai kaki terkuatnya.
Pemain yang berpostur tinggi badan 167 cm ini dikenal sebagai seorang bek tengah yang permainannya tegas tanpa kompromi. Meskipun tubuhnya tidak terlalu tinggi, Manahati Lestusen tetap berani berduel dengan striker lawan meskipun tubuhnya jauh lebih besar dibandingkan dengan pemain yang juga berprofesi sebagai tentara ini. Baca Juga: Biodata, Biografi dan Profil Miljan Radovic Pelatih Persib Bandung
biodata manahati lestusen |
Karier sepakbola pemain yang juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan ini bermula ketika bergabung dengan Deportivo Indonesia pada tahun 2010. Di sana dia menimba ilmu sepakbola lebih dalam lagi dengan beberapa pemain sepakbola junior yang memiliki bakat besar lainnya.
Setelah dua tahun bergabung dengan akademi sepakbola milik klub Spanyol tersebut, Manahati kemudian bergabung dengan Penarol u-19 yang berlaga di liga Uruguay. Ada juga Syamsir alam yang turut bergabung dengan klub tersebut dengan status pinjaman dari Deportivo Indonesia.
Pada tahun 2013, Manahati Lestusen mulai menapaki karier profesionalnya. Klub profesional pertama yang dibela oleh tentara berpangkat sersan dua ini adalah CS vise, klub profesional milik Bakrie group yang berlaga di Belgia, disana dia dikontrak bersamaan dengan Alvin Tuasalamony.
manahati lestusen dan istri |
Pada tahun 2014, Manahati Lestusen menjalani karier di liga Indonesia. Persebaya Surabaya adalah klub yang beruntung untuk mendapatkan jasanya. Bersama klub berjulukan bajol ijo ini Manahati menjalani karier selama 1 musim saja kemudian dia bergabung dengan Barito putera.
Setelah semusim menjalani karier bersama Barito putera, Manahati Lestusen secara resmi meneken kontrak bersama PS TNI. Klub yang kini berganti nama menjadi Tira Kabo ini adalah klub yang hingga kini dibela oleh Manahati Lestusen. Baca Juga: Biodata, Profil, Usia dan Prestasi Marinus Wanewar
Sedangkan dilevel internasional, Manahati Lestusen sudah membela timnas Indonesia sejak tahun 2008 lalu, kala itu dia berlaga dengan Timnas Indonesia U-17 yang juga diperkuat oleh Syamsir alam.
riyana kumalasari - istri manahati lestusen |
Selain sempat membela Timnas Indonesia U-17, Manahati juga pernah membela Timnas Indonesia U-19, u-23 hingga senior. Namanya sudah tidak asing lagi bagi supporter tim nasional Indonesia sejak tingkat kompetisi internasional level junior.
Semasa memperkuat tim nasional Indonesia sejak level junior hingga senior, Manahati Lestusen sudah mengoleksi beberapa gelar, seperti gelar Medali Perak Islamic Solidarity Games 2013 dan Medali Perak SEA Games 2013 yang diraihnya ketika bermain bersama Indonesia U-23.
Manahati Lestusen juga sempat mengukir prestasi bersama tim nasional Indonesia senior. Dia mendapatkan gelar juara kedua atau Runner up pula AFF Suzuki cup 2016, Kala itu Tim nasional Indonesia senior harus mengakui keunggulan Tim nasional Thailand. Baca Juga: Biodata dan Profil Lengkap Kunihiro Yamashita
Masih ada banyak lagi hal menarik tentang Manahati Lestusen yang menarik sekali untuk diketahui. Supaya rasa kepo kamu terjawab, berikut ini adalah biodata lengkap Manahati Lestusen terbaru paling update.
Profil Manahati Lestusen
- Nama lengkap: Manahati Lestusen
- Tanggal lahir: 17 Desember 1993
- Usia: 25 tahun
- Tempat lahir: Liang, Ambon , Indonesia
- Tinggi: 168 cm
- Pekerjaan: Pemain sepakbola profesional dan tentara
- Posisi bermain: Gelandang bertahan dan Bek tengah
- Kaki terkuat: kanan
Perjalanan Karier
Junior
- 2010–2012: Deportivo Indonesia
- 2012: Peñarol U19 (pinjaman)
Senior
- 2013: Visé
- 2013–2014: Persebaya Surabaya (kini berganti nama bhayangkara FC)
- 2015: Barito putera
- 2015-sekarang: Tira Kabo
Internasional
- 2008: Indonesia U-17
- 2011: Indonesia U-19
- 2013–2015: Indonesia U-23
- 2016-sekarang: Indonesia
Prestasi
- Medali Perak Islamic Solidarity Games 2013 bersama tim nasional Indonesia U-23
- Medali Perak SEA Games 2013 bersama Tim nasional Indonesia U-23
- Runner up piala AFF Suzuki cup 2016 bersama Tim nasional Indonesia senior
Media Sosial
- Instagram: @manahati17
Demikian informasi tentang profil, perjalanan karier dan prestasi hingga akun Instagram Manahati Lestusen pemain belakang andalan Tim nasional Indonesia saat ini. Terimakasih sudah membaca, silahkan baca juga beberapa biodata pemain bola lainnya.
0 Response to "Biodata, Biografi dan Karier Manahati Lestusen"
Post a Comment
Tidak menerima Komentar 'Nice Post', 'Kunbal', 'Link Aktif' dan Komentar yang Tidak Relevan Lainnya.